Koordinasi Kerjasama Penelitian dan Publikasi di Lingkungan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan


Banjarbaru, Selasa-Rabu 6-7 Agustus 2019

Politeknik  Kesehatan  Kemenkes  sebagai  salah  satu  lembaga  pendidikan  tinggi  yang berkewajiban menyelenggarakan Tridharma Perguruan  Tinggi  yaitu  Pendidikan, Penelitan dan Pengabdian kepada masyarakat. Menurut Undang-Undang 14 Tahun 2005 tentang Dosen merupakan pendidik profesional dan ilmuwan dengan tugas utama mentranformasikan, mengembangkan, dan menyebar luaskan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat”

Tridharma Perguruan Tinggi bagi dosen adalah melaksanakan penelitian dan mempublikasikan hasil pemikiran serta analisisnya tersebut. Kinerja dosen yang selanjutnya menjadi kinerja jurusan, fakultas dan perguruan tinggi sangat dipengaruhi oleh seberapa luas dan berkualitasnya publikasi para dosen tetapnya. Tuntutan publikasi yang dilakukan komunitas akademik Perguruan Tinggi memberikan dampak yang cukup besar terhadap kesadaran para dosen pentingnya melakukan kajian, penelitian serta menulis karya ilmiah.

Peranan Dosen sebagai Tenaga Pendidik tidak hanya dalam Pengajaran akan tetapi juga penelitian dan pengabdian demi tercapainya  Pendidik yang Profesional sehingga beberapa Poltekkes Kemenkes yang berada dalam Lingkungan Kementerian Kesehatan menyadari pentingnya melakukan kegiatan bersama yaitu antar Poltekkes Kemenkes yang lainnya dimana bersama-sama berkoordinasi dan melakukan kerjasama dalam penelitian dan publikasi di Lingkungan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan. Acara ini diikuti oleh Poltekkes Kemenkes Banjarmasin selaku Tuan Rumah, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta yang dihadiri oleh 8 orang Pengelola Jurnal, Poltekkes Kemenkes Surakarta yang dihadiri 4 orang Pengelola Jurnal, Poltekkes Kemenkes Jakarta III yang dihadiri 2 orang Pengelola Jurnal, Poltekkes Kemenkes Palangka Raya yang dihadiri 3 orang Pengelola Jurnal.

Acara Koordinasi Kerjasama Penelitian dan Publikasi di Lingkungan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan ini di buka oleh Bapak Direktur Poltekkes Kemenkes Banjarmasin yaitu Bapak Dr. H. Mahpolah, M.Kes, beliau menyambut baik kegiatan  yang di adakan secara spontanitas dari ke- 5 Poltekkes yang meengikuti acara ini. Dimana harapannya agar jalinan kerjasama dalam bentuk Penelitian dan Publikasi antar Poltekkes Kemenkes dalam lingkungan Kementerian Kesehatan  satu dengan yang lainnya sebagai wadah tempat bertukar informasi dan juga sarana para Dosen dan juga Pengelola Jurnal bisa semakin maju dan berkarya dalam Publikasi Jurnal baik Penelitian maupun Pengabdian Masyarakat.

Hari Pertama di awali dengan saling sharing kemajuan dan kendala yang dihadapi antar ke-5 Poltekkes Kemenkes terkait Jurnal yang dikelola oleh masing-masing Poltekkes Kemenkes. Nara Sumber dalam acara ini adalah Ibu Leka Lutpiatina, SKM., M.Si selaku pengelola Jurnal Medical Laboratory Technology untuk Jurusan Analis Kesehatan yang telah terindeks Google Scholar dan masuk dalam Peringkat SINTA 2. Dalam sharing ini banyak output yang didapattkan dalam koordinasi ini yaitu dimana para pengeloloa Jurnal yang hadir saling bertukar informasi dan juga mendapatkan tips untuk dapat tembus dalam peringkat SINTA 2 sehingga harapannya Jurnal yang ada di Poltekkes dapat mengikuti jejak dari Jurnal Medical Laboratory Technology Poltekkes Kemenkes Banjarmasin.

Hari ke-2 Para Pengelola Jurnal di Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, Poltekkes Kemenkes Surakarta, Poltekkes Kemenkes Jakarta III dan Poltekkes Kemenkes Palangka Raya di ajak untuk menikmati Pasar Terapung Lok Baintan yang buka pukul 05.30 WITA. Pasar Terapung Lok Baintan ini berada di sungai Martapura, Kalimantan Selatan dengan jarak tmpuh kurang lebih 1 jam untuk sampai di Pasarnya. Para Penglola menikmati suasana susur sungai sebelum sampai ke Pasar Terapung. Kemudian setelah menikmati kegiatan berbelanja dan mendengarkan pantun dari pedagang yang mahir di pasar terapung para Pengelola melanjutkan aktifitas ke Poltekkes Kemenkes Banjarmasin untuk mlakukan Koordinasi Kerjasama Penelitian dan Publikasi di Lingkungan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan dengan mendatangani MoU dan MoA untuk ke-5 Poltekkes yang menghadiri acara tersebut. Acara ditutup oleh Bapak Direktur Poltekkes Kemenkes Banjarmasin yaitu Bapak Dr. H. Mahpolah, M.Kes dengan hasil akhir yaitu terbentuknya Forum Jurnal Pengabdian Masyarakat dengan Pengurusnya yaitu:

Ketua : Bapak Dr. Heru Subaris Kasjono, SKM., M.Kes (Poltekkes Kemenkes Yogyakarta),

Sekretaris : Ibu Dr. Mahdalena, S.Pd., M.Kes (Poltekkes Kemenkes Banjarmasin),

Bendahara : Ibu Yuyun Setyorini, S.Kp., Ns., M.Kep (Poltekkes Kemenkes Surakarta)

Anggota : Dr. Marselinus Heriteluna, S.K, MA (Poltekkes Kemenkes Palangka Raya)

Anggota : Rizana F. S.Kep., Ns., M.Si. Biomed (Poltekkes Kemenkes Jakarta III)

Setelah terbentuknya Forum Jurnal Pengabdian Masyarakat ini akan di agendakan pertemuan dalam waktu dekat ini sebagai tindak lanjut dari kegiatan Koordinasi Kerjasama Penelitian dan Publikasi di Lingkungan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan untuk mematangankan Penyusunan Jurnal Pengabdian Masyarakat Kolaborasi ke-5 Poltekkes Kemenkes di lingkungan Kementerian Kesehatan.